Friday, May 18, 2007
Happy anniversary ya hun...
Tepat tanggal ini 18 Mei, empat tahun yang lalu adalah hari dimana kami mengikat perjanjian untuk saling bersama dalam suka dan duka.
Teringat pesan ustadz kesayangan saya sejak kecil Umay yang kala itu memberikan nasehat pernikahan...
"tia, ketika menikah tidak saja kamu terikat terhadap kebahagiaan diko tetapi juga segala kesulitan yang harus dihadapi diko. Jadi saling membantulah kamu berdua dalam menjalani hidup berumah-tangga'
Aaaah.. jadi terkenang perjalanan hingga empat tahun ini.. bahkan dua tahun sebelumnya ketika awal perjumpaan kami berdua.
Bali, pulau kecil indah nan exotis tempat kami bertemu, mengikat janji, saling mencoba mengenal lebih dalam dengan segala keceriaan, canda gurau, cemburu, marah, kecewa, dan pengertian terhadap masing-masing karakter.
Ketika dalam dua tahun kami memantapkan diri.. akhirnya berani kami utarakan kepada orangtua keinginan kami berdua. Ya, kami ingin menikah!!
Jarak, ketika itu saya sudah kembali ke kota kelahiran saya di Jakarta, sementara Diko masih bekerja di pulau dewata itu. Sendiri saya persiapkan segala urusan pernikahan, bahkan ketika akhirnya kami menikah pun jarak masih membatasi kami hingga hampir setahun lamanya.
Hingga kemudian saya mengandung, Diko pindah ke Jakarta, kami mempunyai anak... semua mengalir begitu saja. Segala perbedaan sedikit demi sedikit bisa di lebur.
Sulit? Tentuuuu....
Tapi alhamdulillaaah.. Diko yang begitu sabar menghadapi saya dan saya yang begitu sabar menghadapi diko bisa saling mengerti.
Kini, kami berdua punya satu momongan.. zaQi. Bocah laki-laki berusia 3 tahun di bulan agustus, yang begitu lucu, jail, iseng dan penuh segala kejutan :)
Terima kasih Allah..
Atas semua karunia, rezeki berlimpah dan keharmonisan ini..
Semoga akan terus selamanya..
Dunia akhirat!
Amiiin...
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment